Heboh Wabah Virus Corona, Apa Yang Harus Dilakukan Untuk Pencegahan?
Benbanii - Kota Wuhan mendadak terkenal di seantero jagat setelah wabah Virus Corona merebak dari kota ini. Seluruh duni gempar karena virus ini cepat menyebar di beberapa negara seperti Singapura, Thailand dan Malaysia.
Walaupun Indonesia masih aman dari serangan virus ini, bukan berarti Indonesia bisa tenang dengan ancamannya. Kamu yang sering beraktivitas di luar ruangan, tetap harus bersiap dengan beberapa hal pencegahan wabah virus corona.
Lantas apa saja yang bisa dilakukan untuk mencegah wabah virus corona?
Penggunaan masker
Menggunakan masker tentunya akan mengurangi potensi terkena wabah virus corona. Seperti penyakit lainnya, penularan penyakit gampang terjadi melalui interaksi terutama pernapasan dan mulut. Hal ini yang membuat penggunaan masker sangat dianjurkan. Harga masker yang cukup murah dan banyak tersedia di apotek bukan menjadi hambatan untuk menggunakannya.
Gunakan Masker |
Sosialisasi
Peran pemerintah sangat penting demi mencegah wabah virus corona. Hal ini sangat penting karena tidak semua orang tahu, terutama mereka yang tinggal di pedesaan dan kurang mendapat update informasi.
Sosialisasi |
Sosialisasi yang dilakukan mencakup gejala penyakit dan tips pencegahannya. Perlu juga dilakukan penelusuran tentang riwayat perjalanan.
Informasi pencegahan
Mirip dengan sosialisasi, tapi ini perlu dilakukan terutama oleh perusahaan atau lembaga yang baru saja melakukan perjalanan ke China. Informasi yang perlu dilakukan adalah seperti anjuran penggunaan masker, pembatasan kontak dan tenaga kesehatan yang siap dihubungi ketika ada gejala wabah virus corona terdeteksi.
Sanitasi Lingkungan
Sanitasi atau kebersihan lingkungan harus diterapkan. Sebenarnya kebersihan adalah hal yang sudah seharusnya diaplikasikan sejak dahulu, bukannya menunggu ada wabah virus corona seperti kali ini. Apapun penyakitnya, selama lingkungan bersih maka penyakit akan sulit menyebar.
Sanitasi |
Update informasi
Dengan update informasi, maka pencegahan seperti halnya yang terjadi pada wabah virus corona bisa diatasi. Hal ini lebih cocok dilakukan oleh mereka yang memang akrab dengan media social karena informasi cepat menyebar disana. Setidaknya masyarakat bisa lebih cepat tanggap untuk diri sendiri dahulu.
Langkah-langkah pencegahan penularan wabah virus corona tersebut wajib segera dilakukan. Setidaknya mumpung Indonesia masih berada dalam status negatif virus. Mencegah lebih baik daripada mengobati kan, Sobat?
Comments
Post a Comment