Pemain Kejutan di Piala Dunia
Suasana semakin menghangat bahkan memanas tersaji di setiap tim peserta piala dunia. Tim favorit juara mulai berbenah dengan melakukan segala macam persiapan untuk merebut trofi paling bergengsi di Brazil nanti. Berbicara tentang piala dunia tentu tidak akan pernah terlepas dari tim kuda hitam yang mengejutkan jagat sepak bola. Demikian juga dengan pemain kejutan yang bakal menjadi “the rising star”. Semua tim yang berpartisipasi tentu mempersiapkan pemainnya termasuk pemain muda. Hadirnya pemain kejutan ini bukan hal baru di Piala Dunia. Pada 1998 yang masih terngiang di ingatan saat wonder kid asal Inggris, Michael Owen tampil cemerlang dan mampu mencetak gol cantik ke gawang Argentina. Pada tahun 2006 di Jerman, munculnya Franck Ribery asal Prancis mampu membawa tim ayam jantan menembus final. Pada 2010, Jerman sukses menampilkan permainan ciamik dengan mengandalkan Mesuz Oezil, Thomas Mueller dan Manuel Neuer. Di Piala Dunia 2014 nanti pemain muda akan unjuk kebolehen bersama tim...